Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 1/4 loyang brownies siap pakai, potong-potong kotak kecil
Bahan Puding :
- 400 ml susu cair
- 35 gram gula pasir
- 1 bungkus agar-agar bubuk
- 1/2 sendok makan greentea bubuk
- 3 putih telur
- 1/8 sendok teh garam
- 75 gram gula pasir
Bahan Saus :
- 300 ml susu cair
- 50 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 1 sendok makan maizena
- 1 kuning telur
Cara membuat :
- Tata brownies di dalam gelas saji sambil sedikit dipadatkan. Sisihkan.
- Puding, rebus susu, gula, agar-agar, dan greentea sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
- Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
- Masukkan rebusan puding sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan.
- Tuang di atas brownies. Biarkan beku.
- Saus, rebus susu, gula, garam, dan maizena sambil diaduk sampai meletup-letup. Matikan api. Masukkan kuning telur. Aduk cepat. Nyalakan kembali. Masak sampai meletup-letup. Angkat. Dinginkan.
- Sajikan puding bersama sausnya.
Resep Sajian Sedap
Labels:
Dessert
0 Komentar untuk "BROWNIES AND GREENTEA PUDING"