Bahan :
- 3 kentang, kupas, potong dadu 5 cm
- 2 sdm Blue Band
- 70 ml susu cair
- 20 ml krim kental
- 2 sdm kornet sapi, tumis hingga matang
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica hitam bubuk
Cara membuat
- Rebus kentang hingga matang, angkat, tiriskan. Masukkan ke dalam mangkuk.
- Ketika kentang masih panas, haluskan dengan garpu. Masukkan susu dan krim sambil di aduk rata.
- Masukkan Blue Band, aduk hingga leleh. Tambahkan kornet, garam, dan merica hitam, aduk rata.
- Sajikan hangat.
0 Komentar untuk "Beefy Mashed Potato"